Sebelumnya kita sudah membahas 3 tutorial yang nantinya terkait dengan tutorial yang akan kita bahas kali ini.
Tutorial terdahulu telah membahas Cara Menemukan Model dan Manufaktur VGA AMD Radeon dan Cara Download Driver AMD Catalyst Terbaru Dan yang terakhir adalah Panduan Lengkap Install Driver AMD Catalyst.
Namun jika Anda ingin upgrade VGA baru
dengan AMD Radeon, yang pertama Anda harus menghapus driver lama,
melepas perangkat VGA lama dan setelah itu baru dipasang VGA terbaru,
download driver terbaru, install driver dan selesai.
Pertama kita akan bahas dulu cara menghapus drive AMD Catalyst lama Anda untuk sistem operasi Windows XP, Vista, 7, dan 8.
Khusus untuk Windows XP, Vista dan 7, Anda dapat mengakses Control Panel dengan mengklik tombol Start baik dari desktop ataupun saat Anda berada di Windows Explorer.
Sedangkan untuk membuka Control Panel di platform Windows 8 dapat dimulai dengan mengarahkan kursor mouse Anda ke sudut kiri bawah desktop kemudian kotak Start akan muncul di area toolbar, setelah itu klik kanan dan kllik Control Panel.
Khusus sistem operasi Windows Vista, 7 dan 8 pilih menuProgramsand Features dan pilih AMD Catalyst Install Manager kemudian klik tombol Change.
Untuk komputer yang masih menggunakan Windows XP klik Add or Remove Program kemudian temukan program AMD Catalyst Install Manager.
Jika muncul jendela konfirmasi, pilih Express Uninstall ALL ATI Software dan klik tombol Next.Selanjutnya klik tombol OK untuk menghapus AMD Catalyst dari komputer, ikut proses berikutnya
Tunggu prosedur ini selesai.
Kemudian klik tombol Remove jika Anda melihat pemberitahuan ini.
Klik tombol Finish dan driver AMD Catalyst dipastikan telah terhapus dari sistem.
Tutup dengan mengklik tombol Yes untuk melakukan restart komputer agar perubahaan tersimpan.
Namun khusus untuk Windows XP klik tombol No,
karena masih ada satu langkah terakhir yang harus Anda lakukan yaitu
menghapus semua folder yang ada di dalam direktori berikut ini: C:\Windows\Temp\
Setelah semua folder dihapus sempurna, sekarang silahkan restart komputer Anda.http://www.amd-id.com/2014/07/cara-menghapus-driver-amd-catalyst/
No comments:
Post a Comment